Lembar Pengesahan Laporan Akhir Studi (Tugas Akhir) Mahasiswa Berbasis QR Code
Program Studi Teknik Perencanaan dan Konstruksi Kapal, Jurusan Teknik Mesin, Politeknik Negeri Batam
- Lembar Pengesahan Tugas Akhir berbasis QR Code digunakan sebagai pengganti tanda tangan basah pada lembar pengesahan tugas akhir
- Mahasiswa menghubungi dosen pembimbing dan penguji melalui Whatsapp untuk meminta pengesahan tugas akhir secara online (gunakan format pesan whatsapp dibawah untuk mempermudah dosen mengisi pengesahan secara online)
- QR Code akan di generate otomatis pada lembar pengesahan setelah dosen pembimbing/penguji melakukan pengesahan secara online
- Lembar pengesahan tugas akhir dianggap sah apabila semua dosen pembimbing dan penguji telah melakukan pengesahan dan terdapat kode QR Code pada setiap kolom tanda tangan dosen pembimbing dan penguji
- Untuk mengetahui siapa saja dosen yang belum melakukan pengesahan tugas akhir secara online, mahasiswa dapat melihat pada Google Sheet “Data Pengesahan Tugas Akhir” atau dengan mengisi “Form Cetak Lembar Pengesahan” (lembar pengesahan otomatis terdownload setelah mahasiswa mengisi form)
- Jika masih ada dosen pembimbing dan penguji yang belum melakukan pengesahan secara online, mahasiswa dapat mengingatkan kembali dosen tersebut melalui Whatsapp
Gunakan format pesan berikut untuk memudahkan dosen pembimbing maupun penguji dalam melakukan pengesahan tugas akhir secara online:
Format pesan whatsapp dari mahasiswa ke dosen pembimbing/penguji:
Yth. Bapak/Ibu Dosen
Sesuai arahan dari dosen koordinator TA, jika tugas akhir saya sudah tidak ada revisi/perbaikan lagi, mohon bantuannya bapak/ibu untuk mengisi lembar lembar pengesahan tugas akhir saya secara online.
Nama Mahasiswa: (diisi nama lengkap)
Judul Tugas Akhir: (diisi judul tugas akhir)
Nama Dosen: (diisi nama dosen)
Status Dosen: Pembimbing Utama/Pembimbing Pendamping/Ketua Penguji/Anggota Penguji*
Ket:
* Pilih salah satu sesuai status dosen
Pembimbing utama = Pembimbing 1
Pembimbing Pendamping = Pembimbng 2
Ketua Penguji = Penguji 1
Anggota Penguji = Penguji 2
Jika terdapat kesalahan Penulisan Nama dan Judul Tugas Akhir, silahkan menghubungi dosen koordinator tugas akhir
FORM CETAK LEMBAR PENGESAHAN TUGAS AKHIRÂ
- Form cetak ini dapat digunakan oleh mahasiswa untuk mendownload lembar pengesahan secara otomatis
- Jika lembar pengesahan tidak terdownload saat diakses menggunakan smartphone, silahkan gunakan PC/Laptop
- Jika lembar pengesahan masih belum bisa terdownload atau error, silahkan refresh kembali halaman ini atau klik CTRL+F5
Updated automatically every 5 minutes
Updated automatically every 5 minutes